Bapor Lem, Dalam rangka penguatan kapasitas dan kaderisasi organisasi, PUK FSP LEM SPSI Chemi-Con mengadakan Pendidikan dan Latihan Organisasi Bakor (Badan Koordinasi)/Pleno/komisaris yang dilakukan di PT Chemi-Con, Jl Cisokan Kawasan EJIP Industrial Park plot 4C, Lemah Abang, Cikarang Selatan. Minggu 06/11/16.
Pendidikan dan Latihan Organisasi tersebut bertemakan "Melalui Pendidikan Militansi dan Organisasi, Kita Mewujudkan Kader Organisasi yang Cerdas dan Kuat untuk Meningkatkan Produktifitas".
Agenda Pendidikan dan Latihan di mulai dari pukul 08:00 WIB dengan opening ceremonial menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mars FSP LEM SPSI secara hikmat, disusul dengan sambuatan-sambutan.
Ketua DPC FSP LEM SPSI Bekasi Wanardi Rakasiwi, dan Pangkornas M Sidarta juga hadir sebagai nara sumber organisasi dalam agenda tersebut.
Materi dasar pengenalan organisasi di bawakan oleh Wanardi Rakasiwi di lanjutkan dengan materi militansi organisasi oleh M Sidarta, dan materi Motivasi bekerja oleh H Sutopo sebelum agenda tersebut berakhir.
Sekitar pukul 16:15 WIB agenda tersebut selesai dan diakhir dengan Do'a Penutup seta Foto Bersama.
0 comments:
Posting Komentar