Looking For Anything Specific?

ads header

Sambutan Ketua DPD FSP LEM SPSI Jabar Dalam Musnik V Kab. Bogor

Bapor Lem, Sambutan Ketua DPD FSP LEM SPSI Provinsi Jawa Barat
Setelah Pelantikan Ketua Terpilih dan Pengurus DPC FSP LEM SPSI Kabubaten Bogor
Periode 2016-2021.
Di Hotel Katulistiwa, Cisarua, Bogor, Jawa Barat, 20-21Mei 2016.


Bismillahiromannirohim

Yang saya Cintai dan Banggakan 
Ketua terpilih dan seluruh pengurus DPC FSP LEM SPSI Kabupaten Bogor Periode 2016-2021.
Seluruh panitia Muscab V DPC FSP LEM SPSI Kabupaten Bogor.
Seluruh peserta dan peninjau dari PUK SP LEM SPSI Se Kabupaten Bogor.


Assalamu Alaikum Warohmatullah Wabarokatuh.

Selamat Siang dan Salam Sejahtera untuk kita semua

Pertama marilah puji dan syukur kita panjatkan kepada Allah SWT, karena kehendaknya kita bisa berkumpul ditempat ini melaksanakan Muscab V DPC FSP LEM SPSI Kabupaten Bogor. Salam sholawat semoga tercurah kepada Nabi besar Muhammad SAW dan semoga kita semua mendapat safaatnya di akhir zaman nanti, Aamiin YRA.

Kawan kawan semua. Muscab V ini dilaksanakan pada momentum yang baik pada tanggal 20 Mei yaitu bertepatan pada hari kebangkitan nasional dan berakhir bertepatan 18 tahun reformasi 21 mei 2016, semoga dapat lebih memberi motivasi kembali bangkitnya FSP LEM SPSI dan refleksi untuk memperbaiki diri dan organisasi agar kembali pada kejayaannya.

Dari awal sampai akhir proses Muscab V ini saya ikuti dengan seksama tanpa bergeser sedikitpun, mekanisme dan prosenya telah menunjukan proses demokrasi yang lebih dewasa dan sesuai AD/ART FSP LEM SPSI serta Tatib yang telah kawan kawan sepakati, dengan demikian saya harus memberikan apresiasi yang setinggi tingginya dan bangga karena itu, hasilnya tentu memiliki legitimasi yang kuat yang dapat memperkuat soliditas dalam melaksanan peran dan fungsinya dalam mengelola organisasi yang kita cintai bersama.

Kawan kawan peserta Muscab V ini  saya perlu menyampaikan beberapa hal :
Pertama muscab bisa jadi merupakan ajang slihaturahmi diantara kita, semoga dengan silahturahmi yang teratur dan berkesinambungan dapat memperpanjang usia dan memperluas rizki yang berkah untuk kita semua.
Kedua adalah merupakan ajang konsolidasi kita semua agar soliditas kita semakin kuat.
Ketiga kita jadikan ajang evaluasi kekurangan dan kelemahan kita selama ini dan sekaligus untuk memperbaiki diri dan organisasi agar lebih baik sesuai harapan.
Keempat untuk memilih kembali ketua dan pengurus DPC FSP LEM SPSI Kabupaten Bogor periode 2016-2021 yang baru saja kita laksanakan.
Terakhir untuk membuat dan menyusun program program kerja, terutama dalam melaksanakan diklat dan kaderisasi organisasi agar melahirkan kader kader muda masa depan agar estafet perjuangan berjalan dengan baik, sehingga kader FSP LEM SPSI kedepan mampu menempati seluruh lembaga lembaga strategis untuk memperkuat perjuangan FSP LEM SPSI.

Disamping melaksanakan kaderisasi masalah pembelaan dan perjuangan juga harus bisa berjalan dengan simultan.

Kaderisasi organisasi secara nasional yang telah berjalan dengan baik saat ini adalah Diklatsar BAPOR LEM SPSI dan faktanya telah melahirkan pemimpin pemimpin baru dari tingkat PUK sampai DPP FSP LEM telah banyak di isi oleh kader kader FSP LEM SPSI yang telah mengikuti diklatsar BAPOR LEM. Tentu regenerasi kepemimpinan harus terus dilakukan walau mengeluarkan biaya, tenaga, pikiran dan waktu yang banyak demi perbaikan organisasi yang lebih baik. Tantangan dan rintangan internal maupun eksternal pasti ada, oleh karena itu justru bisa memperkuat semangat dan soliditas kita semua.

BAPOR telah ditempa selama 3 hari nyaris tanpa jeda dalam kondisi lelah, lapar, haus dan ngantuk, dengan cuaca yang panas maupun dingin dalam lingkungan yang terjal agar bisa melahirkan kader kader yang memiliki mentalitas dan fisik yang kuat dalam kondisi apapun tetap segar dan positif dalam berfikir, bersikap, bertindak dan mampu mengambil keputusan yang tepat. 

BAPOR bukan sekedar satuan tugas yang merupakan alat kelengkapan organisasi, tapi lebih dari itu. BAPOR dipersiapan sebagai kader masa depan organisasi. Oleh karena itu pada diklatsar berikutnya saya harapkan DPC FSP LEM SPSI Kabupaten Bogor dapat mengirim lebih banyak lagi anggotanya sebagai peserta Diklatsar BAPOR LEM.

Demikian sambutan saya selaku Ketua DPD FSP LEM FSP SPSI Jawa Barat, menyampaikan mohon maaf lahir batin atas segala kekurangan saya dalam melaksanakan peran dan fungsi dalam organisasi sebagai manusia biasa pasti banyak kekuranganya, lebih lebih sebentar lagi akan memasuki bulan ramandhan, bulan yang penuh berkah dan ampunan, semoga kita semua dapat dipertemukan dalam bulan ramandan yang kita tunggu dengan suka cita. Dengan saling memberikan maaf semoga shaum kita menjadi lebih sempurna. Aamiin YRA.

Terima kasih
Wasalamualaikum Warohmatullah Wabarohkatuh
M. Sidarta.

0 comments:

Posting Komentar