Looking For Anything Specific?

ads header

PENUH DENGAN POLEMIK INCUMBENT TERPILIH KEMBALI MENJADI KETUA DPC F SP LEM SPSI JAKARTA TIMUR MASA BAKTI 2024-2029

Endang Hidayat,SH (Incumbent) terpilih kembali menjadi Ketua DPC F SP LEM SPSI Kota Administrasi Jakarta Timur Periode 2024-2029

F SP LEM SPSI, Musyawarah Cabang Federasi Serikat Pekerja Logam Elektronik dan Mesin (F SP LEM) ke VII bertempat di Hotel The Green Peak Hotel Bogor Jawa Barat Rabu 29 Mei 2024. acara di mulai pukul 13:00 dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan langsung memasuki agenda sidang Paripurna 1 yaitu pengesahan Tata tertip dan jadwal acara Muscab VII DPC F SP LEM SPSI Jakarta Timur.

Pasal perpasal terus di bahas dan di sepakati bersama sampai laporan pertanggung jawaban dari pengurus lama semua berjalan dengan lancar. ada sedikit pro dan kontra dalam persidangan itu normal semua untuk kemajuan organisasi khususnya F SP LEM SPSI Jakarta Timur.

Polemik yang terjadi di dalam persidangan karena perbedaan pandangan dalam bahasa maupun cara memahami makna mencerminkan kedewasaan cara berorganisasi setiap peserta sidang. ada yang menerima dan ada yang bingung maksudnya bagaimana.

sidang sempet di skor dikarenakan Polemik antar peserta sidang dan juga pimpinan sidang, kurang lebih 45 menit skor sidang, para pimpinan untuk berkoordinasi mencari solusi yang terbaik untuk organisasi.

dalam laporan pertanggungjawaban pada dasarnya semua menerima dengan catatan yang masing masing sektor industri memberi catatan. 

di karenakan banyak yang interupsi dan menyampaikan pandangan menjadikan agenda sidang pemilihan sampai pukul 04:00. dalam proses penjaringan calon Ketua muncul 5 calon untuk di adu kembali di putuskan 2 caol kandidat perolehan suara terbesar.

dua calon kandidat Endang Hidayat incumbent dengan Sofyan dari PT Yamaha Indonesia dilakukan pemilihan kembali, para peserta untuk menentukan siapa yang akan di jadikan sebagai ketua DPC F SP LEM SPSI Kota administrasi Jakarta Timur. 

Tepat pukul 03:00 ketua terpilih DPC F SP LEM SPSI Kota Administrasi Jakarta Timur selesai dengan perolehan suara untuk Endang Hidayat mendapat suara 120 suara sedangkan Sofyan 50 suara dari 170 suara yang di perebutkan. agenda selanjutnya adalah sidang formatur dimana Ketua terpilih mencari siapa yang akan di jadikan Team kepersonaliaannya dalam kepengurusan periode 2024- 2029.

Kurang lebih Pukul 04:00 prosesi pelantikan DPC F SP LEM SPSI Kota Administrasi Jakarta Timur bisa dilakukan yang di pimpin oleh Para perangkat DPD F SP LEM SPSI DKI Jakarta pimpinan Bung Yusup Suprapto,ST, Dalam sambutannya beliau menyampaikan ucapan selamat kepada incumbent yang terpilih kembali sebagai Ketua DPC F SP LEM SPSI Jakarta Timur sekaligus menutup prosesi agenda acara Musyawarah Cabang DPC F SP LEM SPSI Kota Administrasi Jakarta Timur.(obn) 

0 comments:

Posting Komentar