Looking For Anything Specific?

ads header

PEMBUKAAN REMBUK TRIPARTIT NASIONAL

Diskusi Tripartit Nasional untuk Upah 

FSP LEM SPSI-Primme Plasza Hotel, Sanur-Bali, 08-10/10/18.
Ketua  DPD FSP LEM SPSI Provinsi Jawa Barat MUHAMAD SIDARTA, selaku Wakil Ketua LKS Tripartit Provisi Jawa Barat dari Unsur Serikat Pekerja/Buruh, menghadiri “ Rembug Tripartit Regional”  yang diselenggarakan oleh Direktorat Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja, Kementerian Tenaga Kerja Repubik Indonesia.

Peserta Rembug Tripartit Regional berjumlah 120 orang yang terdiri atas :

a.  Badan Pekerja Lembaga Kerjasama Tripartit Nasional.

b.  Anggota Lembaga Kerjasama Tripartit Provinsi, meliputipti Provinsi ( Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, D.I. Yogyakarta, Jawa Timur, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Bali, Nusa  Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur).

Tujuan Rembug Triparti Regional :

1)  Memetakan permasalahan implementasi regulasi ketenagakerjaan bidang hubungan industrial, khususnya yang berkaitan dengan pola hubungan kerja dan perlindungan pekerja/buruh terhadap bentuk-bentuk pekerjaan baru, evaluasi kebijakan pengupahan, kompensasi akibat PHK dan Perluasan program jaminan sosial untuk perlindungan pekerja/buruh yang ter-PHK.

2)  Merumuskan solusi sebagai bahan rekomendasi perbaikan kebijakan dan regulasi bidang ketenagakerjaan.

Rembug Tripartit Regional tersebut dibuka oleh menteri tenaga kerja republik indonesia Muhammad Hanif Dhakiri.(rsy) 

0 comments:

Posting Komentar