Looking For Anything Specific?

ads header

DPC FSP LEM SPSI Kab./Kota Bekasi gelar Workshop Pengupahan Tahun 2022

 

Narasumber Workshop pengupahan 2022 ( Roy Jinto F, Muhamad Sidarta )

MEDIA LEM, Bekasi - DPC FSP LEM SPSI Kab/Kota Bekasi mengadakan workshop pengupahan Tahun 2022 di Primbes Hotel Cikarang pada Kamis, 13 Januari 2022, dengan menghadirkan narasumber Roy Jinto Feriyanto, SH selaku Ketua DPD KSPSI Jawa Barat dan Ir. Muhamad Sidarta Ketua DPD FSP LEM SPSI Jawa Barat serta Saeful Anwar, SH. selaku Depeprop dan kuasa hukum GEKANAS. Adapun peserta yang hadir dari seluruh PUK se-Kabupaten dan Kota Bekasi yang tergabung menjadi anggota DPC FSP LEM SPSI Kab./Kota Bekasi dan turut hadir juga perwakilan dari DPC FSP LEM SPSI Kabupaten Karawang sebagai undangan.

Sambuatan penyelenggara workshop pengupahan 2022 oleh bung Wanardi Rakasiwi, SH selaku Ketua DPC FSP LEM SPSI KAb./Kota Bekasi

" Tujuan diadakanya workshop pengupahan Tahun 2022 ini adalah untuk update proses perjuangan pengupahan dan arah serta cara penerapan SK Gubernur dengan kemungkinan dampak yang dihadapi." demikian disampaikan Warnadi Rakasiwi, SH selaku Ketua DPC FSP LEM SPSI Kab./Kota Bekasi sekaligus sebagai penyelenggara workshop pengupahan 2022 saat ditemui awak media.

" Selain itu juga untuk advokasi pengupahan dan strategi berunding upah Tahun 2022." lebih lanjut disampaikan oleh Wanardi sapaan akrabnya.

Proses agenda workshop pengupahan Tahun 2022 ini dimulai dari pagi dan rencananya akan selesai di sore hari, sampai berita ini di released proses materi dan kegiatan masih berlangsung. (rsy).

1 comments:

  1. Kegiatan yang bagus, semoga kinerja DPC FSP LEM SPSI Kab/Kota Bekasi bisa terus meningkat.
    Iddev

    BalasHapus