Suasana kelas pendidikan untuk anggota tentang ketenagakerjaan |
FSP LEM SPSI - PUK SP LEM SPSI PT YAMAHA INDONESIA khususnya Bidang Pendidikan, Pelatihan, dan Kaderisasi kembali mengadakan pendidikan indoor (07/02/18) untuk meningkatkan serta menguatkan kapastias anggota dalam berorganisasi.
Diikuti sekitar 40 orang perminggunya diharapkan mampu memberikan pengetahuan lebih kepada anggota agar anggota semakin mengerti dan paham betapa pentingnya berorganisasi, memahami isi PKB, dan pengetahuan lainya yang terkait ketenagakerjaan.
"Kami berharap dengan adanya kegiatan ini dapat melahirkan kader-kader organisasi yang bisa meneruskan perjuangan kami baik di internal maupun eksternal" kata Bung Dian selaku ketua bidang Diklat.
"Kedepannya kami akan mengadakan seminar-seminar ketenagakerjaan dari berbagai narasumber agar kualitas dari program pendidikan kami bisa lebih berkualitas, imbuhnya".
Anggota menyambut positif kegiatan ini, mereka berharap program seperti in harus terus ada dan dikembangkan karena sangat bermanfaat bagi para anggota. (idp)
0 comments:
Posting Komentar