Perlengkapan Wajib Dibawa Saat Diklatsar

Bapor Lem , Ada beberapa hal yang perlu di perhatikan dalam Diklatsar 1 Angkatan 4 nanti, hal ini di utarakan dalam meeting gladi resik kepanitiaan di DPC FSP LEM SPSI Jakarta Timur oleh Steering Comite Panitia Bung Agus Jaenal, SH, Rabu (04/02/2015). Ada perubahan kurikulum Pelatihan, hal ini sesuai Rekomendasi Rakornas Bapor yang sudah disepakati, yaitu perbaikan kurikulum Baris Berbaris  dan Bela Diri, maka dengan ini akan memberikan waktu lebih banyak dari pelatihan terdahulu, selain itu juga ada perubahan pola penyampaian pendidikan antara mentor dan instruktur.
Selain itu juga Bung Agus berpesan agar bisa menjaga kekompakan panitia dan menjalin komikasi yang baik dalam pelaksanaan nantinya.
Sedangkan bagi peserta nantinya, akan menjadi beberapa 28 regu dengan nama regu menggunakan  pahlawan dan ketua regu yang sudah di tentukan oleh panitia.
Sedangkan jumlah kepesertaan kali ini 277 orang peserta, 28 orang mentor, 28 orang panitia, dan 14 orang instruktur.
Tidak hanya mempersiapkan fisik, dan mental calon Bapor harus di persiapkan dan wajib membawa perlengkapan antara lain;
Perlengkapan Perorangan: Senter, Kupluk, Jas Hujan, Jaket, Switer, Sarung Tangan, Perlengkapan Mandi, Perlengkapan Sholat, Kaos Kaki, Tali Pramuka/Tali Webing, Obat-obatan(termasuk obat pribadi), Pakaian, Snack & Minuman, Sepatu & Sandal Gunung, Tikar/Matras, Pas Photo (2x3), Alat tulis/ATK.
Sedangkan Perlengkapan Ketua Regu selain perlengkapan perorangan: Bendera Merah Putih, Bendera FSP LEM SPSI, Lampu Emergency, Tongkat (2 meter), Sipkan “Yel-Yel”. 

Komentar